Contoh Naskah Drama Kelas

10:33 PM
Naskah drama kelas kali ini akan menjadi bahasan kita pada postingan contoh naskah drama kali ini. Sebelumnya Anda juga dapat membaca sejumlah artikel contoh naskah drama lainnya, seperti contoh naskah drama pendidikan, contoh naskah drama persahabatan atau contoh naskah drama komedi.

Contoh naskah drama kelas dibawah ini adalah drama untuk 3 orang. Anda bisa menyesuaikannya dengan keperluan Anda.

CONTOH NASKAH DRAMA KELAS

Judul : KepedulianTerhadap Sahabat
Tema : Sosial Pendidikan
Karakter : Duta, Susi, Sari

Sinopsis :
Duta meminta Susi agar menjadi siswi yang lebih teladan dan tidak suka mendendahkan tugas yang diberikan guru sehingga nilai ujiannya bisa membaik. Namun, Susi memang tipikal siswi yang enggan menerima masukan.

Sari adalah teman dekat Susi semenjak kecil. Sari sering menasehati Susi katimbang Duta yang nobanene merupkan teman baru Susi. Namun, meskipun Sari adalah teman dekat Susi seringkali dia tidak memperdulikan saran dan nasehat dari Sari.

Narator :
Disebuah kelas, tepat pada jam 10 pagi Duta menghampiri Susi setelah selesai ulangan mata pelajaran Biologi.

Naskah dialog drama

Duta :
Apa kabar Susi?

Susi :
Aku baik-baik saja, kamu sendiri bagaimana? Sehat-sehat juga kan?

Duta :
Ya, aku sehat-sehat saja, terimakasih. Susi, aku boleh nanya sama kamu tidak?

Susi :
Nanya apa? Silakan!

Duta :
Kamu dirumah sepertinya jarang belajar ya?

Susi :
Iya, emang kenapa? Kok kamu tau kalau dirumah aku jarang belajar? Pasti karena setiap ulangan aku nggak pernah bisa negerjain tugas dengan baik ya?

Duta :
Iya. Kamu kenapa malas belajar? Belajar dirumah itu kan sangat penting?!

Susi :
Pastinya begitu, tapi aku emang nggak mau tahu soal pelajaran. Kalau bisa  ya akau kerjakan, kalau tidak ya aku asal isi saja.

Duta :
Wah, kamu nggak bisa seperti itu dong Susi. Sebagai seorang siswi, kamu harus mau belajar lebih giat lagi agar nilai kamu bisa baik, ini kan juga untuk masa depan kamu.

Susi :
Aku nggak mau mikirin yang itu. Ya, biarin saja lah...

Narator :
10 menit kemudian Sari datang menghampiri Susi dan Duta. Sari menanyakan kepada mereka berdua sedang apa yang terlihat sedang ngobrol dengan sangat serius. Duta pun menjawab pertanyaan Sari.

Naskah dialog drama

Sari :
Hai Duta,,, Susi... pada lagi ngapain kok sepertinya serius amat? Jangan-jangan kalian lagi pacaran lagi?!

Duta :
Ah kamu ini ada-ada saja Sari. Ni, aku lagi ngobrol sama Susi terkait ulangan tadi. Susi aku perhatiin tidak bisa mengerjakan tugas, terus aku tanya ke dia apa dia dirumah belajar, dan dianya menjawab kalau watu dirumah dia malas belajar.

Susi :
Iya, kami membicarakan soal itu.

Sari :
Nah itu dia kan Susi, bukan aku saja yang prihatin dengan kamu. Duta pun juga ikut memikirkan masalah itu. Harusnya kamu menyadari itu, dan mau belajar dengan maksimal agar nilai kamu bisa lebih baik.

Susi :
Sudah ah.. kalian ini nongomongin soal ini melulu, malas aku jadinya. Aku mau ke kantin dulu...

Narrator :
Susi kemudian pergi ke kantin untuk membeli minuman dikantin yang lokasinya sekitar 90 meter dari halaman sekolah. Duta pun akhirnya menyusul Susi ke kantin, sementara Sari menunggu mereka dikelas.

Naskah dialog drama

Duta :
Kamu beli minuman apa Susi? Suka minum susu ya?

Susi :
Iya, aku suka minum susu. Kalau kamu Duta?

Duta :
Sebenarnya sama sih, cuman sering juga aku minum yang ada rasa masamnya gitu...

Susi :
Ow... kamu kok kesini, Sari mana?

Duta :
Sari dikelas

Susi :
Kamu nyusul aku ke kantin tapi disini kamu nggak beli minuman?

Duta :
Ya, aku kesini bukan untuk membeli minuman tapi aku masih mau ngomong sama kamu soal tadi. Aku mau kamu bisa lebih serius dengan pendidikan kamu. Ingat, ini adalah momen bagi kamu untuk berubah menjadi lebih baik lagi. Jangan sepelehkan pendidikan kamu, karena kelak kamu akan menyesal.

Susi :
Ya aku tahu. Duta, aku boleh nanya sama kamu?

Duta :
Tentu saja boleh, kamu  mau nanya apa?

Susi :
Kenapa sih kamu peduli banget sama aku, padahal aku saja nggak seberapa mikirin hal itu?

Duta :
Sebagai seorang teman aku hanya berusaha mengingatkan kamu, agar aku bisa menjadi seorang teman yang berguna bagi teman-teman aku. Bukan kamu saja, teman-temanku yang lain jika mereka berbuat kesalahan aku juga akan mengingatkannya.

Susi :
Kamu baik sekali, nggak nyangka ternyata kamu bukan ganteng rupanya doang, tapi hati kamu juga ganteng.

Duta :
Ah kamu ini,, bisa saja.

Susi :
Ok, selama ini aku memang nggak mau tau soal pelajaran, yang penting aku bisa happy. Tapi, setelah mendengar nasehat kamu, aku sadar bahwa memang harus ada perubahan. Aku harus bisa lebih baik lagi. Aku akan berusaha, terimakasih atas nasehat kamu yang sangat berarti.

Duta :
Nah, begitu dong. Itu baru teman aku!

Narator :
Mereka berdua akhirnya masuk ke kelas, karena sebentar lagi jam pelajaran kedua akan dimulai.

Naskah dialog drama

Duta :
Ok Susi, sepertinya lonceng sudah mau bunyi nih.. yuuk buruan masuk kelas!

Susi :
Iya, ayukkk...

Drama Kelas – Selesai

Demikian contoh naskah drama kelas. Semoga contoh naskah drama kelas ini bermanfaat bagi Anda.


Share it :

loading...
Previous
Next Post »
0 Komentar