Contoh Surat Permohonan Pinjaman Uang

3:30 AM
Jenis-jenis surat permohonan seperti yang kita tahu ada sekian banyak, dan salah satunya adalah surat pinjaman uang atau pinjaman dana. Surat ini sendiri bisa berupa pinjama uang ke bank, ke perusahaan atau yang sifatnya perorangan.

Contoh surat permohonan sebelumnya yang mungkin juga berguna bagi Anda adalah contoh surat permohonan sumbangan, contoh surat permohonan proposal bantuan, dan surat permohonan magang. Berikut ini merupakan salah satu contoh surat permohonan pinjaman uang yang mungkin sesuai dengan kriteria Anda.

Kop Surat [Perusahaan]

=======================================================

Kepada Yth,
PT. GUNA DHARMA BAKTI
up. Adm. Keuangan (Ibu Nirmala)
cc. Pimpinan (Bpk. Nuri Sihab Ali)
di-Tempat

Hal    : Permohonan Pinjaman Uang
Lamp: -

Dengan segala hormat,
Saya yang bertanda tangan dibawah ini : 

Nama   : Wahyu Lesmana Andika
Jabatan : Pimpinan CV. DUA DJATI

Dengan ini bermaksud memohon pinjaman uang kepada PT. GUNA DHARMA BAKTI sebesar Rp 25.000.000 (dua puluh lima juta rupiah) untuk kami pergunakan sebagai dana tambahan budget operasional perusahaan kami.

Saya bersedia untuk untuk memberikan bunga sebesar 2 persen dari total uang yang dipinjamkan dengan nilai sebagaimana disebutkan diatas.

Saya akan mengembalikan uang tersebut selambat-lambatnya tiga bulan setelah uang tersebut saya terima, dan sebagai jaminan saya bersedia untuk membuat surat perjanjian yang ditanda tangani oleh kedua belah pihak dengan memuat butir-butir perjanjian seperlunya.

Demikian surat permohonan pinjaman uang ini saya buat. Saya sangat berharap permohonan ini dapat dikabulkan oleh PT. GUNA DHARMA BAKTI. Atas perhatian dan kerjasamanya saya sampaikan terimakasih.

Bandung, 10 Maret 2014

Hormat saya,
CV. DUA DJATI

tanda tangan + stempel perusahaan

Wahyu Lesmana Andika
Pimpinan Perusahaan

Demikian contoh surat permohonan pinjaman uang untuk perusahaan. Anda dapat menyesuaikan berdasarkan kondisi dan kebutuhan Anda.


Share it :

loading...
Previous
Next Post »