Contoh Laporan Keuangan Perusahaan (Surat)

1:29 AM
Jika Anda bekerja disebuah perusahaan yang skalanya cukup besar atau memiliki beberapa cabang Anda mungkin akan diberikan tugas untuk membuat surat laporan keuangan kepada head office. Surat laporan keuangan biasanya dibuat bersamaan dengan pengajuan dana operasional kantor cabang atau site office.

Untuk bisa mendapatkan kucuran dana operasional dari manajemen head office atau kantor pusat staff bagian administrasi atau akuntan cabang harus membuat surat laporan keuangan terlebih dahulu untuk melaporkan alikasi dana yang sebelumnya sudah digelontorkan untuk kantor cabang.

Dibawah ini adalah contoh surat laporan keuangan yang dibuat oleh staff bagian administrasi kantor cabang untuk ditujukan kepada manajemen atau kepala bagian keuangan kantor pusat.

Kepada,
Kpl. Keuangan PT. INDAH JAYA, Tbk.
Up. Bapak Muhandi Yahya
di-Surabaya

Hal : Laporang Keuangan Kantor Cabang

Bersama ini kami sampaikan laporan keuangan alokasi dana kantor cabang Malang dengan rincian sebagai berikut:

No. Item      Qty Harga (Rp)       Jumlah (Rp)
1 Gaji karyawan 10 Org 1500000 15000000
2 Bensin 100 Ltr 6500 650000
3 Biaya listrik 1 Bln 2000000 2000000
4 Komputer 1 Pc 4500000 4500000
5 Cat 20 Kg 20000 400000
         TOTAL
 Rp    22.150.000        
Demikian laporan keuangan ini kami buat dengan sebenar-benarnya, atas perhatiannya kami sampaikan terimakasih.

Malang, 20 Maret 2014
Dibuat oleh, Diketahui oleh,

tanda tangan                                  tanda tangan

M. Handika Djoni Hudayani
Adminsitrator Manajer Cabang


Share it :

loading...
Previous
Next Post »